Agustus Wadah Kreativitas dan Edukasi Pemuda
Selasa, 12 November 2024 - 10:22:43 WIBDibaca: 3 kali
Media internal Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya yang menaungi informasi tiga satuan pendidikan, Warta 17 Agustus, yang dikelola oleh Direktorat Sistem Informasi (DSI) YPTA Surabaya, merayakan hari jadi ke-10, di Auditorium Lt.6 R. Ing Soekonjono Untag Surabaya, bertepatan dengan peringatan Sumpah Pemuda, (28/10/24).
Mengusung tema 'Peran Media di Tangan Pemuda : Menyuarakan Perjuangan, Mendorong Kreativitas' acara ini menjadi momen refleksi dan apresiasi atas kiprah Warta 17 Agustus dalam mendukung pendidikan.
Momen satu dekade ini dihadiri oleh jajaran struktural YPTA Surabaya, termasuk dari Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, SMA 17 Agustus 1945 (SMATAG) Surabaya, SMP 17 Agustus 1945 (SMPTAG) Surabaya, perwakilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), serta Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) di lingkungan Untag Surabaya. Turut hadir juga rekan media massa sebagai mitra kerja Warta 17 Agustus selama satu dekade terakhir. (Boby)